Minggu, 21 Oktober 2018

FARADIBA GOES TO WWG Part 2

Minggu, 21 Oktotber 2018- Wisata Waduk Grobogan Bendo Kapas Bojonegoro menjadi destinasi kami untuk mengisi weekend kali ini.
Kebetulan hari ini sekolahan Adek Faradiba mengadakan kegiatan out bond and Family Gathering yang bertempat di WWG.
Kami memanfaatkan moment ini sebagai salah satu bentuk liburan keluarga. Liburan keluarga tidak hanya bersifat sebagai penghilang stres, namun juga menjadi waktu yang berharga untuk membangun ikatan yang kuat satu sama lain. Saat liburan, Anda akan fokus bersenang-senang bersama anak-anak dan pasangan. Hal tersebut akan dikenang selamanya oleh anak-anak, bahkan hingga mereka tumbuh dewasa.


Sebenarnya ini bukan kunjungan pertama kami, karena pada awal baru dibukanya tempat ini, suami sudah pernah mengajak saya dan Faradiba untuk menghabiskan waktu di sini.
Pemandangan yang berbeda bisa terlihat dari spot area yang semakin bertambah.
Kalau dulu hanya ada spot untuk berfoto dan perahu bebek, sekarang spot bermain untuk anak kecil dan spot kuliner sudah tersedia. Dimana kita bisa melihat warung kecil yang berjejer di bantaran waduk sehingga terlihat semakin hidup.

Alhamdulillah... terlihat keceriaan di wajah Fardiba dan teman-temannya di saat mengikuti out bond kali ini.
Dr. Margot Sunderland, seorang ahli psikoterapi anak di Inggris mengatakan, “Banyak yang tidak tahu bahwa liburan juga bermanfaat bagi perkembangan otak anak.”
Saat Anda pergi menjelajah berbagai tempat selama liburan keluarga, entah di alam bebas atau di kota wisata, Anda mengaktifkan beberapa area penting di otak. Terutama area dimana ‘bermain dan mencari’ berada, yang biasanya tidak terlatih saat terus-terusan berada di dalam rumah.

Untuk mendapatkan liburan keluarga, Anda tak perlu jauh-jauh pergi ke pantai atau ke puncak. Luangkan waktu setiap akhir pekan bersama anak-anak ke tempat hiburan, atau tempat wisata di dekat tempat tinggal Anda juga sudah bisa menjadi momen kebersamaan yang tak ternilai harganya.
Jadi, jangan pernah ragu untuk meluangkan waktu liburan bersama keluarga tercinta ya, parents.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar